Kamis 08 Dec 2016 09:45 WIB

Sydney Harbour Bridge Dibuat Lebih Bersahabat dengan Pesepeda

Rep: Lucy McNally/ Red:
abc news
Foto: abc news
abc news

Sebuah ikon terkenal di Sydney, Harbour Bridge akan lebih bersahabat buat para pengendara sepeda, dengan pemerintah New South Wales (NSW) akan menghabiskan dana $ 35 juta (sekitar Rp 350 miliar) untuk membangun jalur sepeda guna melintasi jembatan tersebut.

Sekarang ini di sisi utara jembatan tersebut, para pengendara sepeda harus turun, dan mengangkat sepeda mereka dan menaiki 55 anak tangga guna mencapai sisi atas jembatan sebelum bisa melintas.

Menteri Urusan Jalan NSW Duncan Gay mengatakan pemerintah akan menghabiskan dana $ 20 juta (sekitar Rp 200 miliar) guna mengganti anak tangga itu dengan jalur memutar (ramp) sehingga para pengendara sepeda tidak lagi harus turun dari sepeda mereka.

Di sebelah selatan, para pengendara sepeda tidak lagi harus turun tanggan, namun pemerintah mengatakan akan menghabiskan dana $ 15 juta (sekitar Rp 150 miliar) untuk memperbaiki jalur memutar di sisi tersebut.

Pembangun jalur memutar akan dimulai 12 bulan mendatang, dengan jalur memutar di sisi utara akan selesai di pertengahan tahun 2020, dan perbaikan jalur memutar Sisi Selatan akan selesai di awal tahun 2020.

Ini adalah pengumuman kedua yang dikeluarkan pemerintah NSW bagi para pengendara sepeda selama seminggu terakhir.

Hari Jumat (2/12/2016), pemerintah membatalkan keputusan sebelumnya yang mengharuskan pengendara sepeda membawa kartu identitas kemanapun mereka pergi dan bila tidak bisa dikenai denda $100.

Menteri Urusan Jalan Duncan Gay membantah bahwa pemerintahnya sekarang berubah sikap terhadap para pengendara sepeda, dan mengatakan mereka selalu ingin bekerjasama secara konstruktif dengan mereka.

"Kami tidak merasa sedang berperang dengan mereka. Nyatanya dana yang kami habiskan untuk membangun infrastruktur bagi pesepeda di NSW di bawah pemerintahan ini merupakan yang terbesar." katanya.

"Kami harus membuat keputusan sulit, dan ini kadang menimbulkan protes atau yang lain, dan saya kira menghilangkan jalur sepeda di College Street merupakan salah satunya."

Inilah jalur memutar yang akan dibangun di sisi selatan Sydney Harbour Bridge untuk pengendara sepeda
Inilah jalur memutar yang akan dibangun di sisi selatan Sydney Harbour Bridge untuk pengendara sepeda.

Supplied: NSW Government

Pesepeda bereaksi beragam

Levent Pinar
Levent Pinar di Sydney Harbour Bridge.

ABC News: John Gunn

Alan Coutts dari Bicycle NSW menyambut baik pendanaan baru bagi jalur memutar (ramp) di Sydney Harbour Bridge.

"Kami sudah berharap adanya penyelesaian atas fasilitas yang berbeda di kedua sisi, jadi ini bagus sekali." katanya.

Tricia Daley melintasi Sydney Harbour Bridge dengan sepeda tiga kali seminggu.

"Ini akan bermanfaat, tetapi saya berharap mereka tidak akan lagi menghilangkan jalur sepeda di kota. Mereka sudah menutup beberapa belakangan ini, hal yang mengecewakan." katanya.

Haktoh Nkim yang bekerja sebagai courier dengan sepeda, juga mendukung pembangunan ramp tersebut.

"Ini akan menjadi leih baik dari sebelumnya." katanya.

"Saya harus melintasi jembatan ini setiap hari, jadi kalau sudah ada ramp akan memudahkan bagi semua orang."

Tetapi seorang pesepeda lainnya Levent Pinar mengatakan biaya yang akan dihabiskan terlalu banyak.

"Sebenarnya tidaklah terlalu susah menaiki tangga, lama-lama jadi biasa." katanya.

"Tiga puluh lima juta dolar? Dengan biaya setinggi itu, saya mungkin tidak akan melakukannya."

Diterjemahkan pukul 12:30 AEST 8/12/2016 oleh Sastra Wijaya dan simak beritanya dalam bahasa Inggris di sini

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ABC News (Australian Broadcasting Corporation). Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ABC News (Australian Broadcasting Corporation).
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement