Ahad 22 Apr 2018 13:15 WIB

Insiden Perahu Terbalik Tewaskan 17 Orang di Cina

Lokasi terbaliknya perahu terjadi tepat di mana dua aliran sungai bertemu

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Nidia Zuraya
Police Line (ilustrasi)
Foto: www.nbcmiami.com
Police Line (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Sebanyak 17 orang tewas setelah dua perahu dayung terbalik di kota Guilin,Cina, pada Sabtu (21/4). Belum diketahui secara pasti perihal penyebab terbaliknya kedua perahu dayung tersebut.

Menurut departemen pemadam kebakaran di Guilin, 17 orang yang tewas dalam insiden terbaliknya perahu dayung tengah berlatih di Sungai Taohua. Media setempat melaporkan, lokasi terbaliknya perahu terjadi tepat di mana dua aliran sungai bertemu dan menyebabkan arus cukup kuat. Sebagian besar pendayung dilaporkan tidak mengenakan jaket pelampung.

Kantorberita resmi Xinhua mengatakan, setelah insiden tersebut terjadi, proses pencarian dan penyelamatan segera dilakukan. Sekitar delapan perahu diopersikan dan lebih dari 200 orang dikerahkan untuk melakukan pencarian dan penyelamatan terhadap para korban.

Departemen pemadam kebakaran Guilin mengatakan sebanyak 60 orang tercebur ke sungai akibat insiden itu. Sebanyak 17 orang telah dikonfirmasi tewas setelah operasi pencarian dan penyelamatan berakhir pada Sabtu (21/4) malam waktu setempat.

Para korban diketahui sedang berlatih untuk mengikuti festival perahu naga. Acara ini rencananya akan diselenggarakan pada 18 Juni mendatang, yang merupakan hari libur tradisional di Cina.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement