Sabtu 04 Apr 2015 23:42 WIB

Antartika Mencapai Rekor Suhu Terpanas

Rep: C09/ Red: Ilham
Benua Antartika
Foto: nyapnyap.com
Benua Antartika

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Antartika mencapai rekor terpanasnya pada Selasa, 24 Maret 2015, lalu. Suhu tercatat 17,5 derajat celcius di utara Samenanjung Antartika.

Dr Jeff Masters di Weather Underground mengatakan, sehari sebelumnya Antartika mencapai suhu 17,4 derajat celcius dan langsung tercatat sebagai suhu terpanas. Namun, rekor tersebut terpecahkan keesokan harinya, seperti dikutip treehugger.com.

Ia mengatakan, perubahan iklim pemanasan kutub di planet bumi lebih cepat daripada di planet lain. Rekor terpanas sebelumnya tercatat pada 24 April 1961, saat itu Antartika mencapai suhu 17,1 derajat celcius.

Menurutnya, faktor iklim bukan satu-satunya faktor yang membuat Antartika menjadi hangat. Kondisi demikian membuat 160 miliar ton es mencair setiap tahunnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement