Jumat 12 Jan 2018 05:40 WIB

Dukung Palestina, Netizen Gaungkan #United4Alquds

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Reiny Dwinanda
Aksi solidaritas Palestina. (Ilustrasi)
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Aksi solidaritas Palestina. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Popular Conference for Palestinians Abroad, perkumpulan warga Palestina di berbagai belahan dunia, menginisasi program kampanye digital solidaritas Palestina. Melalui akun Twitter @PalesAbroadE, mereka mengajak netizen untuk bergabung dengan mengunggah cuitan dengan tagar #United4Alquds serempak pada Kamis (11/1) pukul 18:00 waktu lokal Yerusalem.

Bagaimana cara untuk ikut berpartisipasi dalam kampanye digital ini? @PalesAbroadE meminta warga dunia untuk menulis artikel dan mengisi blognya dengan tema sentral Palestina. Selain itu, netizen juga bisa mengunggah video, infografis maupun karya desain lain sebagai bentuk solidaritas terhadap Palestina.

Berikutnya, netizen diajak untuk mencicitkannya dengan tagar #United4AlQuds. Cara lainnya adalah dengan membuat karikatur atau video dukungan terhadap Yerusalem dengan isi "Al-Quds Mempersatukan Kita".

Lengkap dengan tagar tersebut, akun @PalesAbroadE mengungkapkan salah satu pernyataan sikapnya, "Perlawanan dibenarkan ketika dijajah (resistance is justified when people are occupied)"

Inisiator gerakan ini juga mengajak warga dunia untuk bergabung dalam aksi protes yang akan digelar pada Jumat (12/1) di berbagai negara dengan tema "Al-Quds Mempersatukan Kita".

Di Indonesia, komunitas MP4P turut menyemarakkan kampanye digital tersebut. Mereka memberi dukungan bagi kemerdekaan Palestina dan kesucian kota Al-Quds dengan menyatakan penolakannya terhadap keputusan sepihak Presiden AS Donald Trump yang mengakui Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel dan akan memindahkan kedutaannya ke Yerusalem.

Dalam salah satu pernyataannya, MP4P menuliskan "Begitu Donald Trump sentuh Al Quds, makan akan menghadapi kita semua. #AlQudsSatukanKita #ASPACforPalestine.

Sementara itu, akun Twitter @eukaradeniz milik Ebru Karadeniz dalam cuitannya mengatakan, "Palestina tak sendiri. Al Quds adalah ibu kota Palestina yang hidup dalam damai di sepanjang sejarah (Palestine is not alone. Al-Quds is the capital of Palestune that live all humankinds in peace along history)." #United4Alquds.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement