Kamis 18 Apr 2019 09:59 WIB

Penyelam Penyelamat Tim Sepak Bola Thailand Terjebak di Gua

Ia berhasil dibawa keluar gua dalam keadaan selamat.

Rep: Puti Almas/ Red: Ani Nursalikah
Penyelam berpengalaman asal Inggris, Josh Bratchley, dikenal setelah melakukan penyelamatan terhadap anak-anak tim sepak bola Thailand.
Foto: Devon Live
Penyelam berpengalaman asal Inggris, Josh Bratchley, dikenal setelah melakukan penyelamatan terhadap anak-anak tim sepak bola Thailand.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penyelam berpengalaman asal Inggris, Josh Bratchley, dikenal setelah melakukan penyelamatan terhadap anak-anak tim sepak bola Thailand bernama Wild Boars pada tahun lalu. Saat itu, 12 anak laki-laki dan satu pelatih mereka hilang saat menjelajahi gua di wilayah utara negara tersebut.

Namun, kali ini menjadi giliran Bratchley yang harus diselamatkan. Ia dilaporkan terjebak di sebuah gua di Jackson County, Tennessee, Amerika Serikat (AS). Laporan dari Tim Penyelamat Chattanooga Hamilton, ia telah ditemukan dan dibawa keluar dari gua dalam keadaan selamat dan dipastikan kondisinya aman.

Baca Juga

Bratchley dilaporkan pertama kali memasuki gua itu pada Selasa (16/4). Ia yang dikenal sebagai penyelam berpengalaman serta seorang ahli metereologi terjebak dalam gua yang dibanjiri air. Orang-orang setempat mengenal gua itu sebagai Gua Kolam di Flynn Creek, Gainsboro.

“Dia (Bratchley) masuk menyelam untuk mengganti panduan di bagian gua yang banjir dan dia tidak kembali dari misi itu,” ujar pernyataan dari ketua Dewan Penyelamatan Gua di Inggris, dilansir Sydney Morning Herald, Kamis (18/4).

Beberapa orang melakukan pencarian sesaat setelah Bratchley tidak kembali dari misinya dua hari lalu. Namun, mereka tidak dapat menemukan penyelam itu hingga kemudian alarm tanda bahaya dibunyikan.

Operasi pencarian dan penyelamatan kemudian dikerahkan dengan melibatkan petugas layanan darurat dan penyelam ahli. Beruntung, pada Rabu (17/4) pagi, Bratchley ditemukan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement