Selasa 11 Aug 2015 11:27 WIB

Terungkap, Foto 'Belakang Layar' Pernikahan Putri Diana dan Charles

Rep: melisa riska putri/ Red: Ani Nursalikah
Dalam foto pernikahan Putri Diana dan Pangeran Charles yang tidak dimasukkan dalam album Kerajaan ini tampak Putri Diana sesaat setelah menjadi istri Charles menggendong pengiring pengantinnya Clementine Hambro (lima tahun).
Foto: daily mail
Dalam foto pernikahan Putri Diana dan Pangeran Charles yang tidak dimasukkan dalam album Kerajaan ini tampak Putri Diana sesaat setelah menjadi istri Charles menggendong pengiring pengantinnya Clementine Hambro (lima tahun).

REPUBLIKA.CO.ID, WALES -- Foto bersejarah pernikahan Putri Diana dan Pangeran Charles justru tidak terungkap. Foto 'belakang layar' yang diambil pada 1981 silam tersebut luput dari album pernikahan kerajaan tersebut.

Dalam foto pertama, seperti diberitakan Daily Mail, Selasa (11/8), Diana terlihat sedang membisikkan kata-kata dorongan semangat kepada pengiring pengantinnya yang berusia lima tahun. Diana, Princess of Wales, terlihat anggun dalam gaun pengantinnya saat membawa gadis muda di aula Istana Buckingham.

Di sisinya terdapat Ratu Elizabeth yang beberapa waktu lalu telah menjadi ibu mertuanya ketika Diana menikah dengan Charles, Prince of Wales, dalam sebuah upacara yang diadakan di Katedral St Paul.

Keintiman dan keikhlasan menjadi adegan mencolok dari selusin foto yang tidak diterbitkan ini. Foto-foto yang menjadi saksi bersejarah pernikahan kerajaan tersebut akan dilelang. Lelang akan diadakan oleh RR Auctions pada 24 September.

Satu foto menangkap Ratu berdiri di depan sebuah televisi. Ia melihat ribuan simpatisan yang telah berkumpul di luar istana.

Di foto lainnya, memperlihatkan gaun pengantin Putri Diana yang kini bisa dibilang paling terkenal di dunia sedang dirapikan di Ruang Tahta untuk foto resmi.

Putri Anne dan Margaret, Pangeran Andrew dan almarhum Ibu Ratu juga digambarkan dalam foto yang menawan. Sayangnya, semua foto tersebut tidak dimasukkan ke dalam album pernikahan Charles dan Diana.

Foto-foto tersebut diambil oleh seorang  kerabat dan satu-satunya fotografer yang diizinkan mengambil foto keluarga kerajaan dan tamu mereka ketika kembali ke istana untuk resepsi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement