Ahad 20 Sep 2015 13:35 WIB

Perempuan Petugas Kebun Binatang Tewas Diserang Harimau

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Ani Nursalikah
Harimau
Foto: WORLD WILD LIFE
Harimau

REPUBLIKA.CO.ID, HAMILTON -- Seorang perempuan penjaga kebun binatang diserang harimau dan tewas di Selandia Baru, Ahad (20/9). Kebun binatang Hamilton menghubungi layanan darurat pada Ahad pagi.

"Ini adalah insiden tragis," kata Sersan Senior Juliet Burgess.

Ia mengaku masih belum mengetahui pasti kronologis insiden. Perempuan tersebut, katanya, tewas di lokasi kejadian.

Menurut media lokal, harimau menyerang perempuan malang tersebut ketika ia sedang membersihkan kandang. Polisi bekerja sama dengan kebun binatang dan organisasi pemerintah WorkSafe untuk melakukan penyelidikan.

Kejadian ini bukan yang pertama di Selandia Baru. Pada 2012, seorang perempuan juga tewas karena diserang gajah di kebun binatang dan marga satwa Franklin, bagian selatan Auckland. Pada 2009, macan putih juga menewaskan seorang penjaga di suaka marga satwa Zion.

sumber : Guardian
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement