Jumat 29 Aug 2014 19:28 WIB

Tentara Suriah Sergap Gerilyawan

Presiden Suriah Bashar al Assad (kanan)
Foto: ap
Presiden Suriah Bashar al Assad (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, DAMASKUS -- Tentara Suriah pada Jumat menewaskan 15 gerilyawan dan melukai 25 orang lagi di wilayah terjal di sebelah baratlaut Ibu Kota negeri itu, Damaskus, di dekat perbatasan Lebanon, kata kantor berita resmi, SANA.

Gerilyawan tersebut diserang di Daerah Flaita di pinggir barat Wilayah Al-Qalamoun, yang berbatasan dengan Lebanon, kata laporan itu.

Sementara itu, stasiun televisi pan-Arab Al-Mayadeen menyatakan puluhan gerilyawan disergap pada Jumat di Flaita, tempat pertempuran sengit telah berkecamuk selama berhari-hari. Ditambahkannya, seorang komandan gerilyawan termasuk di antara gerilyawan yang disergap.

Tentara Suriah dalam beberapa bulan belakangan telah merebut banyak yang dikuasai gerilyawan di Wilayah Al-Qalamoun kecuali daerah Flaita dan tempat pelancongan di gunung, Zabadani, kata Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Jumat malam.

Petempur Hizbulah di Lebanon dilaporkan mendukung tentara Suriah dalam pertempuran di Flaita sebab daerah tersebut berdekatan dengan Kota Kecil Ersal di Lebanon.

Ersal adalah tempat lain yang belum lama telah digunakan oleh gerilyawan sebagai kanal untuk memindahkan uang kontan, senjata dan petempur antara Suriah dan Lebanon.

Pertempuran di Flaita adalah bagian dari konflik lebih luas yang telah meningkat belum lama ini antara tentara Suriah dan kelompok gerilyawan bersenjata di seluruh negeri itu, terutama di pinggiran timur Damaskus, Provinsi Qunaitra di bagian selatan, Provinsi Idlib di bagian baratlaut dan Wilayah Deir Az-Zour, yang kaya akan minyak di Suriah Timur.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement