Sabtu 27 Aug 2022 12:13 WIB

Fredy/Khalimatus Juara Ganda Campuran SL 3 - SU 5 Indonesia Para Badminton 2022

Pasangan Fredy Setiawan/Khalimatus Sadiyah berhasil meraih juara

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Muhammad Akbar
Pebulu tangkis putri Indonesia Khalimatus Sadiyah Sukohandoko bersama Leani Ratri Oktila  membawa bendera usai mengalahkan pasangan Cina Hefang Cheng dan Hunhui Ma pada final ganda putri klasifikasi SL3-SU5 Asian Para Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (12/10).
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Pebulu tangkis putri Indonesia Khalimatus Sadiyah Sukohandoko bersama Leani Ratri Oktila membawa bendera usai mengalahkan pasangan Cina Hefang Cheng dan Hunhui Ma pada final ganda putri klasifikasi SL3-SU5 Asian Para Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (12/10).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Perwakilan Indonesia sama-sama bertarung di nomor ganda campuran SL3 - SU5 dalam gelaran final Indonesia Para Badminton International 2022 hari ini.

Pasangan Fredy Setiawan/Khalimatus Sadiyah berhasil meraih juara usai mengalahkan Hafizh Briliansyah Prawiranegara/Qonita Ikhtiar Syakuroh dengan skor.

Pertandingan berlangsung ketat. Kedua pasang terpaksa harus bermain hingga tiga set. Skor berakhir 21-15, 12-21, 21-10.

"Di awal kita belum komunikasi dengan baik. Akhirnya saya bilang (ke Fredy) kita bisa. yang penting teriak aja," kata Khalimatus di GOR Among Raga, Sabtu (27/8).

Sementara itu Fredy mengatakan dirinya bangkit saat di gim terakhir. Di gim terakhir dirinya berhasil bermain dengan tenang.

"Di gim terakhir itu kita mulai bermain lebih baik lagi, lebih tenang, dan berusaha untuk lebih fokus lagi," ucapnya.

Fredy mengaku baru kali ini bermain dengan pasangan Hafizh/Qonitah. Dirinya mengaku senang lantaran bisa kembali menyabet gelar juara lagi dalam ajang internasional kali ini.

"Sebelumnya kita di Dubai kita emas, APG emas, dan kali ini juga emas." ucapnya.

Di gim lainnya, pasangan Indonesia nomor ganda campuran SH 6, Subhan/Rina Marlina berhasil menang atas pasangan Hector Jesus Salav Tunque (Peru)/Oliwia Szmiegel. Kemenangan Subhan/Rina Marlina diraih dengan mudah dengan skor 21-2, 21-3.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement