Jumat 26 Aug 2016 08:06 WIB

Al-Shabab Serang Restoran Pantai di Somalia

Rep: Gita Amanda/ Red: Ilham
Gerilyawan Al Shabab (ilustrasi)
Gerilyawan Al Shabab (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MOGADISHU -- Sejumlah pria bersenjata menyerang sebuah restoran di kota pantai dengan meledakkan bom mobil. Kemudian mereka masuk ke dalam restoran dan terlibat baku tembak dengan pasukan keamanan.

"Sebuah bom mobil meledak di restoran pantai Banadir, di Lido. Ada tembak-menembak, tapi kami tak memiliki rincian lainnya sejauh ini," kata Polisi Mayor Ahmed Ibrahim kepada Reuters, Kamis (25/8).

Kelompok Al-Shabab mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut. Menurut juru bicara militer Al-Shabab, Abdiasis Abu Musab, mereka menyerang restoran Banadir dan kini militan mereka berada di dalamnya.

Kantor berita Associated Press melaporkan, seorang pengebom mobil meledakkan sebuah kendaraan bermuatan bahan peledak di dekat kompleks kedutaan Turki.

Al-Shabab telah melakukan serangkaian serangan mematikan di Somalia. Mereka berupaya menggulingkan pemerintah yang didukung Barat. Pada Januari, militan menyerbu restoran lain di Lido dan menewaskan 17 orang.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement