Rabu 01 Mar 2017 20:42 WIB

Ini Sosok Mualaf Berdarah Cina yang Cium Kening Raja Salman

Rep: Crystal Liestia Purnama/ Red: Teguh Firmansyah
Seorang pria tua Malaysia mencium kening Raja Salman.
Foto: Al Arabiya
Seorang pria tua Malaysia mencium kening Raja Salman.

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Sebuah foto Raja Arab Saudi Salman Abdulaziz al-Saud tengah dicium oleh seorang pria tua di Malaysia telah beredar saat kunjungan resmi Raja selama sebulan di Asia. Orang yang dimaksud adalah Sheikh Hussain Yee.

Sheikh Hussain Yee, seorang berdarah Cina-Malaysia yang masuk Islam pada usia 18 tahun. Sebelumnya ia adalah pemeluk agama Budha. Kini ia dikenal sebagai dai dan pengkhutbah Islam yang sudah terkenal di Malaysia.

Al Arabiya melaporkan, Sheikh Yee memiliki sejarah panjang dengan Arab Saudi. Ia telah melakukan studi dan penelitian tentang Arab Saudi dan Islam di Universitas Madinah.

Pada kunjungannya ke Malaysia, Raja Salman menyempatkan diri untuk bertemu Sheikh Yee yang juga merupakan pendiri sekaligus pemimpin organisasi Al-Khaadem di Malaysia. Pada kesempatan itulah Sheikh Yee mencium kening Raja Salman.

Selain itu, Sheikh Yee juga menjabat sebagai Penasehat dan Mubaligh Officer di PERKIM Kuala Lumpur, lembaga Malaysia untuk muallaf. Ia juga pernah menjadi Direktur Da'wah untuk Islamic Center di Hong Kong pada 1984-1985.

Baca juga,  DPR Siapkan Penyambutan Khusus untuk Raja Salman

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement