Kamis 03 Jun 2010 19:46 WIB

Wow...Daratan Kepulauan Pasifik Melebar

Negara di Kepulauan Pasifik
Foto: .
Negara di Kepulauan Pasifik

REPUBLIKA.CO.ID, AUCKLAND--Ahli perubahan iklim menyatakan terkejut setelah mendapati bahwa beberapa daratan di kepulauan wilayah Pasifik bukannya tenggelam, melainkan melebar. Hasil penelitian yang diterbitkan di jurnal ilmiah New Scientist ini berfokus pada perubahan luas daratan di dua puluh tujuh pulau di pusat wilayah Pasifik.

Temuan yang dilaporkan oleh kelompok ilmuwan ini merupakan tantangan terhadap pandangan bahwa kebanyakan pulau yang permukaan daratannya rendah semakin tenggelam karena meningkatnya tinggi permukaan laut.

Professor Madya Paul Kench dari Universitas Auckland mengatakan bahwa pulau-pulau ini masih akan bertahan lama. "Kami sudah memiliki bukti bahwa fondasi fisik pulau ini masih akan ada dalam waktu seratus tahun," katanya.

Profesor Barry Brook, dari universitas yang sama, mengatakan dia terkejut atas temuan ini. "Ini menunjukkan bahwa masih ada waktu lebih banyak untuk melakukan sesuatu atas masalah ini," kata Profesor Brook.

Walaupun demikian, kedua ahli ini setuju bahwa meningkatnya tinggi permukaan laut ini merupakan ancaman besar bagi penghidupan masyarakat di Tuvalu, Kiribati, dan Serikat Negara Mikronesia.

sumber : ABC News
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement