Jumat 23 Jul 2010 03:20 WIB

Mantan PM Malaysia, Badawi, Temui Presiden SBY

Rep: M Ikhsan Shiddieqy/ Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Mantan Perdana Menteri (PM) Malaysia Abdullah Ahmad Badawi bertemu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Kantor Presiden, Kamis (22/7). Kedatangan Badawi langsung disambut Presiden SBY ketika ia turun dari kendaraan. Keduanya berencana melakukan pertemuan singkat dan tertutup.

Selesai berjabat tangan, keduanya berfoto di depan kamera para wartawan. Kepada wartawan, Presiden SBY memperkenalkan Badawi sebagai sahabat. Badawi merupakan Perdana Menteri Malaysia menggantikan Mahathir Mohamad dan digantikan oleh Najib Razak.

Dalam pertemuan itu, Presiden SBY didampingi oleh Mensesneg Sudi Silalahi, Seskab Dipo Alam, dan Staf Khusus Presiden bidang luar negeri Dino Pati Djalal. Tidak ada keterangan pers usai pertemuan kedua tokoh tersebut

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement