Rabu 22 Sep 2010 18:58 WIB

Bill Clinton Ingatkan Bencana Global Jilid II

Bill Clinton
Bill Clinton

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK--Mantan Presiden Amerika Serikat Bill Clinton pada hari Selasa memperingatkan kehancuran yang meningkat dari penurunan ekonomi global. Di sisi lain, dunia juga harus mewaspadai bahaya bencana alam di seluruh dunia yang meningkat sebagai dampak dari perubahan iklim.

Mantan presiden ini berbicara di New York pada hari pertama dari konferensi tahunan Clinton Global Initiative. Konferensi ini membawa bersama-sama pemimpin pemerintah, pebisnis dan filantropis, yang membuat komitmen keuangan yang bertujuan untuk menanggulangi kemiskinan dan penyakit di seluruh dunia.

Clinton mengumumkan komitmen keuangan baru untuk membantu Haiti pulih dari dampak gempa bumi yang besar Januari lalu, dan ke Pakistan, di mana musim hujan menyebabkan banjir mematikan. Dia juga mengumumkan program baru untuk membantu pantai teluk Louisiana, yang belum pulih dari tumpahan minyak besar-besaran dan dampak Badai Katrina lima tahun yang lalu.

Clinton mengatakan perubahan iklim telah membuat bencana seperti badai dan banjir lebih sering terjadi dan lebih mematikan. "Ada alasan untuk percaya bahwa peristiwa bencana alam yang menghancurkan ekonomi akan bertambah di seluruh dunia seiring dengan perubahan iklim," kata Clinton, yang mendesak pemerintah dan pemimpin dunia akan lebih siap untuk bencana.

Clinton juga mendesak peserta untuk mendidik dan memberdayakan perempuan di negara-negara berkembang. Menurutnya, ekonomi global akan membaik dengan partisipasi penuh perempuan.

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement