Rabu 20 Oct 2010 03:22 WIB

Ketua MPR Cina Bertemu dengan Wapres Boediono

Ketua MPPR Tiongkok Jia Qinglin bersalaman dengan Wapres Boediono
Ketua MPPR Tiongkok Jia Qinglin bersalaman dengan Wapres Boediono

REPUBLIKA.CO.ID, CINA--Ketua Dewan Nasional Majelis Permusyawaratan Politik Rakyat (MPPR) Tiongkok atau Cina, Jia Qinglin Selasa (19/10) pagi mengadakan pertemuan dengan Wakil Presiden Indonesia Boediono yang berkunjung di Nanning, Guangxi, Tiongkok selatan untuk menghadiri Ekspo Tiongkok-ASEAN (CAEXPO) ke-7.

Ketua MPPR Tiongkok, Jia Qinglin menyampaikan sambutan atas kehadiran Wapres Boediono dalam acara pembukaan CAEXPO di Nanning. Ia menyatakan, tahun ini adalah tahun ke-60 sejak dimulainya hubungan diplomatik antara Tiongkok dan Indonesia, sekaligus tahun persahabatan kedua negara.

Jia Qinglin menyatakan, kunjungan Wapres Boediono ke Tiongkok serta kunjungan yang akan dilakukan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ke Tiongkok sepenuhnya menyatakan bahwa Indonesia sangat mementingkan hubungan bilateral dengan Tiongkok.

Pada kesempatan itu, Boediono mengucapkan terima kasih atas sambutan dari pihak Tiongkok, dan menyatakan akan berupaya meningkatkan persahabatan antar rakyat kedua negara.

sumber : China Radio International
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement