REPUBLIKA.CO.ID,PBB--Sekjen PBB Ban Ki Moon menawarkan bantuan kepada Indonesia menyusul bencana tsunami dan gunung meletus.
"Sekjen sangat sedih atas hilangnya nyawa serta kerusakan yang diakibatkan oleh letusan Gunung Merapi dan tsunami di Kepulauan Mentawai, "kata seorang jurubicara dalam pernyataannya.
Ban juga menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban, dan menegaskan kesiapan PBB untuk membantu pemerintah dalam melakukan tanggap darurat.
Sementara Komisi Eropa juga menjanjikan 1,5 juta euro bantuan untuk Indonesia. Organisasi kemanusian dapat menggunakan dana itu untuk keperluan air minum, sanitasi, dan obat-obatan.
sumber : RNW/AFP
Advertisement