REPUBLIKA.CO.ID,rMADRID--Ahad pagi kemarin, hingga pukul 11:30 waktu setempat, berbagai bandara di Spanyol berhasil mengatur 657 penerbangan. Demikian pengumuman pengelola penerbangan Spanyol, AENA.
Situasi penerbangan di Spanyol, setelah berakhirnya pemogokan liar pada hari Sabtu lalu, belum sepenuhnya kembali normal. Lebih dari seratus penerbangan dibatalkan.
Dari berbagai bandara Spanyol tercatat 383 pemberangkatan dan 274 pendaratan. AENA memperkirakan, selama Ahad kemarin, akan berhasil mengelola 4060 penerbangan.
Pada hari Ahad kemarin, dari 296 petugas pengontrol lalu-lintas udara yang harus datang bekerja, hadir 286 orang.
sumber : radio netherland
Advertisement