Selasa 14 Dec 2010 03:50 WIB

Korut Ancam Perang Nuklir

Asap hitam membumbung dari Pulau Yeonpyeong milik Korsel yang diserang artileri Korut
Asap hitam membumbung dari Pulau Yeonpyeong milik Korsel yang diserang artileri Korut

REPUBLIKA.CO.ID,SEOUL–Korut memperingatkan latihan gabungan Korsel-AS bisa memicu perang muklir di kawasan tersebut, Senin (13/12). Korsel dan AS memulai latihan militer bersama di tengah-tengah ketegangan akibat bombardir Korut atas sebuah pulau Korsel, Yonpyeong, tiga pekan lalu.

Latihan militer tersebut dijadwalkan berlangsung Senin hingga Jumat di 27 titik. Latihan yang sebenarnya bersifat reguler ini mengundang perhatian ekstra menyusul serangan artileri Korut terhadap Yonpyeong yang menewaskan dua marinir dan dua warga sipil Korsel.

Serangan tersebut adalah kali pertama Korut menargetkan wilayah sipil sejak berakhirnya Perang Korea pada 1953. Serangan itu, menurut Korut, karena Korsel duluan menembakkan artileri ke arah perairannya. Korsel membantahnya dan mengatakan pihaknya menembakkan artileri ke arah selatan, bukan ke arah wilayah Korut, sebagai bagian dari latihan.

Seorang pejabat militer Korsel, yang tak ingin disebut identasnya, mencoba mengecilkan arti latihan gabungan dengan AS pada pekan ini. Ia mengatakan ini merupakan bagian dari latihan militer rutin dan jauh dari wilayah sengketa di perbatasan laut sebelah barat.

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement