Jumat 07 Jan 2011 22:22 WIB

Cina Sukses Ujicoba Pesawat Siluman Tandingan Amerika

PEsawat Siluman Cina J-20
PEsawat Siluman Cina J-20

REPUBLIKA.CO.ID, Laporan terbaru menyebutkan bahwa Cina telah melakukan uji coba pesawat siluman pertamanya yang akan menandingi pesawat produksi Amerika Serikat. Media massa Hongkong Kamis (6/1) mengutip sumber-sumber militer Cina melaporkan, pesawat siluman tipe J-20 itu sukses diujicoba dan foto-fotonya telah tersebar di internet.

Ujicoba pesawat tempur siluman J-20 itu dilakukan menjelang kunjungan Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Robert Gates ke Cina, di saat pemerintah Beijing menentang keras penjualan persenjataan dari Washington kepada Taiwan.

Pekan depan Gates akan berkunjung ke Cina setelah ia beberapa kali membatalkan rencana kunjungannya tersebut. Menurut para pengamat, pesawat tempur J-20 Cina itu akan masuk dalam armada angkata udara Cina sebelum tahun 2017.

Konon, pesawat J-20 itu dapat menandingi pesawat sekelasnya produksi AS F-22. Dengan demikian, Cina berhasil mengakhir dominasi superioritas angkatan udara Amerika Serikat di kawasan Asia.

sumber : IRIB/IRNA/MZ/MF
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement