Rabu 23 Feb 2011 04:10 WIB

Amerika Kirim Tim SAR ke Selandia Baru

REPUBLIKA.CO.ID. WASHINGTON--Amerika Serikat, Selasa, mengirim sebuah tim pencari dan penyelamat (SAR) ke Selandia Baru untuk membantu upaya pencarian korban pasca gemba bumi kuat yang melanda kota kedua di negara itu, menurut Departemen Luar Negeri.

Jurubicara Departemen Luar Negeri AS Philip Crowley mengatakan dalam sebuah pesan twitter-nya bahwa Menteri Luar Negeri Hillary Clinton telah menelepon timpalannya untuk "mengungkapkan kesedihan" atas bencana tersebut, yang telah menewaskan sedikitnya 65 orang di Christchurch.

"Menlu Clinton telah menelepon Menlu Selandia Baru McCully untuk mengekspresikan kesedihan atas gempa di Christchurch. Sebuah tim pencarian dan penyelamatan AS telah dikirim," tulis Crowley.

Gempa itu terjadi saat makan siang, menumbangkan bangunan dan mengakibatkan pusat kota hancur dan penuh puing-puing. Bangunan bersejarah kota itu, sebuah katedral kehilangan puncak menaranya. Christchurch baru saja pulih dari gempa yang lebih kuat, berkekuatan 7,0 SR pada September yang menyebabkan kerusakan parah namun tidak ada korban jiwa.

Laporan media mengutip walikota Christchurch Bob Parker yang mengatakan bahwa sampai saat ini sekitar 200 orang mungkin masih terperangkap di dalam gedung-gedung yang rusak.

 

sumber : antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement