Selasa 01 Mar 2011 22:09 WIB

HAMAS Desak Mesir Bebaskan Warga Palestina

REPUBLIKA.CO.ID,GAZA--Gerakan Muslim Hamas pada Selasa mendesak Mesir membebaskan warga Palestina, yang sedang dipenjara di Mesir. Dalam pernyataannya, parlemen blok Hamas mengatakan bahwa tahanan di Mesir mogok makan dan menderita kesulitan.

Wakil Ketua Dewan Legislatif Palestina Ahmed Bahar mengatakan bahwa pemenjaraan sejumlah warga Palestina "membuktikan bencana kemanusiaan dan moral serta merupakan upaya beberapa anggota mantan rezim untuk merusak hubungan Palestina dengan Mesir. Bahar mendesak Kepala Dewan Tertinggi Angkatan Bersenjata Mesir Hussein Tantawi menyelesaikannya dan membebaskan tahanan tersebut.

Selama kekisruhan di Mesir pada Januari, sekitar sepuluh warga Palestina lari dari penjara dan ingin kembali ke Gaza melalui terowongan penyelundupan bawah tanah di sepanjang pebatasan Gaza dengan Mesir. Menurut perkiraan Hamas, sekitar 30 warga Palestina masih ditahan di Mesir.

sumber : ant/Xinhua-OANA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement