Ahad 13 Mar 2011 20:55 WIB

110 WNI di Miyagi Menunggu Dievakuasi

Rep: Fitria Andayani/ Red: Stevy Maradona
M Lutfi
Foto: Antara
M Lutfi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Jepang akan mengevakuasi 110 orang penduduk Indonesia lagi yang berada di Miyagi. "Kami akan evakuasi mereka ke Tokyo," tutur Duta Besar Indonesia untuk Jepang, Muhammad Lutfi, Ahad (13/3).

Saat ini terdapat hampir 25 ribu orang Indonesia yang tersebar di 41 perfektur di Jepang. "Namun saya tidak punya angka pasti per perfekturnya, susah juga hitungnya satu per satu," katanya.

Menurut mantan kepala BKPM ini terdapat 496 orang Indonesia yang menjadi korban tsunami Jepang yang terdapat di tiga profinsi. "Miyagi 274 orang, Iwate 140, dan Fukusihma 82 orang," ujarnya.

Sekitar 237 orang sudah diidentifikasi. "Sisanya yang 239 masih kami telusuri keberadaannya," katanya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement