REPUBLIKA.CO.ID, SYDNEY-- Gempa berkekuatan 6,5 skala Richter mengguncang negara kepulauan Pasifik, Vanuatu, pada Kamis, menurut Survey Geologi Amerika Serikat (USGS). Tidak ada peringatan tentang potensi terjadinya tsunami akibat gempa itu.
Gempa dangkal tersebut berlokasi di 77 kilometer di barat laut ibu kota Vanuatu, Port Vila, pada pukul 01.48 waktu setempat (09.48 WIB) di kedalaman 26,6 kilometer, menurut USGS. Sejauh ini belum ada laporan tentang kerusakan maupun korban jiwa yang ditimbulkan gempa itu.
Vanuatu terletak pada "Cincin Api" Pasifik, yang pada Jumat lalu menunjukkan aktivitas gempa berkekuatan 9,0 skala Richter dan tsunami di Jepang.
sumber : Antara
Advertisement