Senin 24 Jun 2019 10:21 WIB

Pangeran MBS Kunjungi Korsel Bahas Energi

Arab Saudi merupakan pemasok minyak utama Korsel.

Rep: Rossi Handayani/ Red: Ani Nursalikah
Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Mohammed bin Salman
Foto: AP/Cliff Owen
Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Mohammed bin Salman

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Para pejabat di Seoul menyatakan, Putra Mahkota Saudi Mohammed bin Salman (MBS) berencana mengunjungi Korea Selatan (Korsel) pekan ini untuk meningkatkan hubungan ekonomi, Senin (24/6).

Kunjungan selama dua hari akan dimulai pada Rabu (26/6). Ini akan menjadi kunjungan pertama oleh pewaris takhta eksportir minyak terbesar di dunia sejak 1998.

Baca Juga

Kantor kepresidenan menyatakan, putra mahkota yang juga penguasa de facto Arab Saudi dan menteri pertahanan akan bertemu Presiden Korsel Moon Jae-in pada Rabu. "Kedua pihak akan menandatangani serangkaian perjanjian untuk mempromosikan kerja sama di bidang-bidang termasuk energi dan layanan publik," kata seorang pejabat Korsel kepada Reuters.

Arab Saudi merupakan pemasok minyak utama Korsel. Menurut data dari Korea National Oil Corp (KNOC) yang dikelola negara, negara ini mengimpor 101,5 juta barel minyak mentah dari negara Timur Tengah dalam empat bulan pertama 2019, turun 2,7 persen dari tahun lalu.

Korsel juga tertarik pada proyek tenaga nuklir Arab Saudi. Perusahaan listrik milik negara Korea Electric Power Corp terpilih pada Juli lalu untuk mengajukan tawaran membangun pembangkit nuklir di kerajaan itu.

Perjalanan itu mengikuti laporan baru-baru ini di Amerika Serikat (AS) yang menuduh Arab Saudi terkait eksekusi yang disengaja dan direncanakan dari jurnalis Saudi Jamal Khashoggi pada Oktober lalu. Laporan itu menyatakan putra mahkota, dan pejabat senior lainnya harus diselidiki atas pembunuhan Khashoggi.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement