REPUBLIKA.CO.ID,LINCOLN - Dennis Ealam, kakek berusia 77 tahun, pantasnya itu menggendong cucu di usianya tersebut. Tapi, Dennis kini justru menggendong tiga anak kandungnya yang semuanya masih berusia di bawah tiga tahun.
Dennis kembali menjadi seorang ayah ketika istrinya, Cora (37), baru-baru ini melahirkan anak ketiga mereka. Bayi perempuan bernama Violet itu sebelumnya sudah memiliki dua kakak bernama Johnathon dan Jessie. Johnathon sebentar lagi akan berusia tiga tahun, sementara Jessie baru berusia 17 bulan.
Dennis, yang merupakan pensiunan pengemudia crane, juga memiliki 16 cucu dan tiga cicit dari pernikahan pertamanya. Dennis menyatakan Violet bakal menjadi anak terakhirnya karena dia merasa sudah terlalu tua untuk memiliki anak lebih dari tiga.
''Saya senang menjadi seorang ayah, tapi saya juga sudah terlalu tua untuk nambah anak lagi,'' kata Dennis. ''Butuh kerja keras untuk mengurus anak di usia seperti saya ini. Tapi, usia 70 tahunan itu lebih dari cukup untuk mengurus tiga anak.''
Ketika mengetahui Cora hamil lagi, Dennis mengaku tidak percaya. Begitu pula Cora yang melahirkan Violet lewat operasi caesar.
''Saya minum pil (pil KB, red). Jadi, ini cukup mengagetkan ketika mengetahui diriku hamil lagi,'' kata Cora. ''Ini sudah terjadi dan kami tidak bisa mengubah apapun. Dennis dan saya memiliki kehidupan seks yang luar biasa. Banyak orang yang mempertanyakan apakah dia masih mampu (melakukan seks)?''
Dennis dan Cora menikah pada 2007 setelah Cora bercerai dengan pasangan pertamanya. Meski terpaut 40 tahun, Cora mengaku tidak mempermasalahkannya.
Pada pernikahan pertamanya dengan Ros (69), Dennis memiliki lima orang anak. Ros menjalani operasi otak pada 2008.