Rabu 21 Sep 2011 11:48 WIB

Polio Cina Terdeteksi Berasal dari Pakistan

Rep: Nur Feby Rosiana/ Red: Didi Purwadi
Polio
Foto: AP
Polio

REPUBLIKA.CO.ID,BEIJING - Untuk pertama kalinya polio telah menyebar ke Cina sejak 1999. Setelah dikonfirmasi oleh Organisasi kesehatan Dunia (WHO), polio tersebut berasal dari Pakistan.

WHO mengatakan strain polio (WPV1) yang kini ditemukan di Cina secara genetik sama persis dengan polio yang kini beredar di Pakistan. Setidaknya kini terdapat tujuh kasus polio yang terjadi di provinsi Xinjiang di Cina Barat yang berbatasan langsung dengan Pakistan.

WHO memperingatkan ada risiko tinggi penyebaran virus yang dapat melumpuhkan peziarah muslim ke Mekkah. Polio yang juga disebut Poliomyelitis ini dikenal sangat menular dan mempengaruhi system saraf. Polio terkadang dapat menyebabkan kelumpuhan.

Hal tersebut dapat ditularkan melalui makanan, air minum, dan tinja yang telah terkontaminasi dengan virus tersebut. WHO mengatakan kasus polio di Xinjiang telah terdeteksi dalam dua bulan terakhir.

Kini pihak berwenang di Cina telah menyelidiki kasus tersebut. Mereka juga telah melakukan kampanye vaksinasi massal yang telah diluncurkan ke wilayah yang terkena dampak polio.

Juru bicara WHO, Oliver Rosenbauer, kepada kantor berita Reuters mengatakan sejauh ini sudah ada beberapa hal yang dilakukan untuk melakukan pencegahan polio agar tidak lebih meluas. Kasus polio terakhir di Cina terjadi pada tahun 1994. Pakistan sendiri merupakan salah satu dari segelintir negara di mana polio tetap endemik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement