Sabtu 18 Feb 2012 16:15 WIB

Wah, Tingkat Pengangguran AS Capai 9 Persen

Rep: Lingga Permesti/ Red: Ramdhan Muhaimin
Pengangguran di AS (ilustrasi)
Pengangguran di AS (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON - Sebuah jajak pendapat terbaru menunjukkan tingkat pengangguran AS telah mengalami kenaikan 0,7 persen di bulan Februari 2012. Menurut jajak pendapat Gallup, tingkat pengangguran AS meningkat dari 8,3 persen pada pertengahan Januari menjadi 9,0 persen pada pertengahan Februari. Hal ini tentunya menimbulkan kekhawatiran atas laju pemulihan ekonomi di AS.

Sementara itu, Gallup menyatakan bahwa pengangguran terselubung (underemployment) AS meningkat menjadi 19,0 persen, naik signifikan dibandingkan dengan pertengahan bulan Januari yang mencapai 18,1 persen.

Jajak pendapat Gallup dipertengahan bulan biasanya mencerminkan laporan US Bureau of Labor Statistics untuk seluruh bulan yang rencananya akan dirilis Jumat pertama pada bulan Maret.

Para ahli memperkirakan bahwa persentase pengangguran tidak resmi sebenarnya jauh lebih tinggi karena pengangguran di masyarakat minoritas mencapai 17 persen. Gallup sebelumnya menyatakan bahwa pengangguran AS terus dilihat sebagai masalah yang paling penting di Amerika.

sumber : presstv
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement