Ahad 19 Feb 2012 16:05 WIB

Mantan Kepala IAEA: Tak Ada Indikasi Iran Kembangkan Senjata Nuklir

Mantan Kepala Badan Energi Atom Internasional (IAEA), Hans Blix
Foto: irib
Mantan Kepala Badan Energi Atom Internasional (IAEA), Hans Blix

REPUBLIKA.CO.ID,  Mantan Kepala Badan Energi Atom Internasional (IAEA), Hans Blix, mengungkapkan, tak ada indikasi Iran akan mengembangkan senjata nuklir. Hal itu, kata Blix didasarkan pada laporan IAEA pada bulan November 2011 tentang kegiatan nuklir Iran.

''Laporan itu tidak menyimpulkan kalau Iran sedang membuat senjata nuklir atau telah mengambil keputusan untuk membuatnya,'' ujarnya kepada Press Tv.

Blix  memperingatkan Direktur Jenderal IAEA, Yukiya Amano dengan mengatakan, badan ini seharusnya tidak menarik kesimpulan dari informasi yang disampaikan sebelum menyiapkan bukti. IAEA, kata dia, tak perlu mempertaruhkan kredibilitasnya sendiri dengan mengandalkan data yang tidak dapat mewakili sepenuhnya.

Dalam laporan yang kontroversial, IAEA menuduh Iran melakukan kegiatan yang berkaitan dengan pengembangan senjata nuklir sebelum tahun 2003. Tuduhan tersebut tanpa memaparkan bukti untuk memverifikasi klaim itu. Selain itu, laporan IAEA juga mengklaim bahwa kegiatan itu mungkin masih berlangsung.

sumber : presstv
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement