Jumat 24 Feb 2012 12:43 WIB

Vahidi: Ancaman Israel Terhadap Iran, "Konyol"

Rep: Aghia Khumaesi/ Red: Heri Ruslan
Menteri Pertahanan Iran Brigadir Jenderal Ahmad Vahidi
Menteri Pertahanan Iran Brigadir Jenderal Ahmad Vahidi

REPUBLIKA.CO.ID,  TEHERAN -- Menteri Pertahanan Iran, Brigadir Jenderal Ahmad Vahidi menyebut ancaman militer Israel terhadap negeri Para Mullah sebagai kata-kata "konyol". Rezim Zionis Israel memang selalu mengancam Iran, atas program damai nuklirnya.

"Zionis membuat banyak kebisingan dan retoris dengan mengancam untuk mengambil tindakan militer terhadap Iran tapi, kata-kata itu konyol," kata Vahidi selama pidato di sebuah konferensi internasional di Teheran, Kamis (23/2), dikutip Press Tv.

Menurut Vahidi, Rezim Zionis berada di ambang kehancuran. Ia menambahkan wacana tindakan militer terhadap Republik Islam Iran akan menghancurkan Israel. Komentar itu diungkapkannya menanggapi retorika perang  yang digaungkan Israel terhadap Iran.

Pada 2 Februari lalu, Menteri Pertahanan Israel, Ehud Barak memperingatkan bahwa jika sanksi-sanksi Barat yang diberlakukan terhadap Teheran gagal menghentikan program nuklirnya, tindakan militer terhadap negara ini harus dimasukkan dalam agenda.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement