Jumat 16 Mar 2012 08:11 WIB

AS Desak Hentikan Impor Minyak Iran, India-Korsel Justru Naikkan Volume Impornya

Rep: Aghia Khumaesi/ Red: Didi Purwadi
Kilang minyak Iran.
Foto: Reuters
Kilang minyak Iran.

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- India dan Korea Selatan telah meningkatkan impor minyaknya dari Iran. Meskipun, Amerika Serikat memohon pada India dan Korea Selatan untuk mengurangi ketergantungan mereka pada minyak mentah Iran.

“Baik Seoul dan New Delhi telah mengangkat tajam pembelian minyak mereka dari Iran pada Januari kemarin,'' sebut laporan IEA pada Rabu (14/3).

Washington menyerukan pengurangan impor minyak sekitar 15 persen dar Iran. Namun, India dan Korea Selatan terus menolaknya. Bahkan, mereka meningkatkan impor minyaknya.

Hal ini tidak hanya dilakukan oleh India dan Korea Selatan saja. Tapi, banyak negara-negara lainnya juga tetap mengimpor minyak dari Iran. Menteri Energi dan Sumber Daya Alam Turki, Taner Yildiz, sebelumnya mengumumkan bahwa Turki terus membeli minyak mentah dari Republik Islam tersebut.

Namun, sampai saat ini, Harga minyak tetap tinggi menyusul keputusan Iran memotong penjualan minyak ke beberapa negara Eropa. Aksi pemotongan tersebut sebagai reaksi atas sanksi Uni Eropa terhadap negara itu.

sumber : www.irib.ir

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement