Jumat 23 Mar 2012 14:50 WIB

April Usai Pemilu, Ban Ki-Moon Kemungkinan Kunjungi Myanmar

Ban Ki Moon
Foto: blogs.reuters.com
Ban Ki Moon

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA - Sekjen PBB Ban Ki-moon Jumat (23/3) mengatakan ia akan mengunjungi Myanmar "mungkin" bulan depan. Kini ia tengah mendesak dunia internasional untuk ikut mendukung reformasi di negara itu.

"Saya telah mengunjungi Myanmar dua kali sebagai sekretaris jenderal, dan saya akan mengunjungi Myanmar segera, mungkin bulan depan," katanya dalam satu ceramah kepada pejabat pemerintah, diplomat dan akademisi saat berkunjung ke Singapura.

Ban mengatakan di Malaysia, Kamis 922/3) kunjungannya ke Myanmar kemungkinan akan dilakukan setelah pemilu-sela yang dijadwalkan pada 1 April. Namun ia dia tidak memberikan kerangka waktu tertentu.

Ban mengatakan ia "didorong" oleh reformasi baru-baru ini yang dilaksanakan oleh Presiden Thein Sein dan mendesak masyarakat global untuk membantu Myanmar yang sedang mempersiapkan diri untuk menerima kepemimpinan bergilir Perhimpunan Bangsa Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) dalam 2014.

"Myanmar masih menghadapi banyak tantangan dan akan memerlukan dukungan kami dengan berbagai cara," katanya. Pemilu-sela, yang akan menyaksikan pemenang Hadiah Nobel Perdamaian Aung San Suu Kyi mencalonkan diri untuk kursi di parlemen pertama kalinya, terjadi setahun setelah pemerintahan sipil terbatas mengambil alih kekuasaan. Perubahan itu sekaligus mengakhiri pemerintahan militer yang berlangsung puluhan tahun.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement