Sabtu 05 May 2012 07:02 WIB

Israel Mata-matai Angkatan Udara Turki

Tentara Israel
Foto: Arrahmah
Tentara Israel

REPUBLIKA.CO.ID, Rezim Zionis Israel menyadap komunikasi antara pilot jet tempur Turki untuk mencari tahu rincian tentang program pelatihan dan strategi penerbangan Angkatan Udara Turki.

Israel memata-matai percakapan antara pilot selama penerbangan pelatihan mereka di Pangkalan Utama Komando Tiga Konya, harian Haberturk melaporkan.

Langkah tersebut telah mendorong Angkatan Udara Turki untuk merancang sebuah proyek guna menyusun kata sandi komunikasi antara jet tempur Turki. Para insinyur sedang bekerja untuk mengembangkan sebuah sistem perangkat lunak untuk kata sandi.

Hubungan antara Ankara dan Tel Aviv memburuk setelah pasukan Israel membunuh sembilan aktivis Turki di atas kapal Mavi Marmara pada Mei 2010. Ankara menuntut permintaan maaf dari Tel Aviv, namun Israel tegas menolak untuk meminta maaf.

Sejauh ini, Ankara telah memutus hubungan diplomatik dengan Tel Aviv, mengusir duta besar Israel dan membekukan kerjasama militer dengan Zionis.

sumber : IRIB/IRNA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement