Sabtu 02 Jun 2012 23:09 WIB

Bentrokan Pendukung Assad di Lebanon, 7 Tewas

 Unjuk rasa mengutuk aksi pembantaian penduduk sipil Houla, yang dilakukan oleh warga Suriah yang tinggal di Tripoli,Lebanon, Sabtu (3/6).
Foto: AP
Unjuk rasa mengutuk aksi pembantaian penduduk sipil Houla, yang dilakukan oleh warga Suriah yang tinggal di Tripoli,Lebanon, Sabtu (3/6).

REPUBLIKA.CO.ID, TRIPOLI, LEBANON -- Tujuh orang tewas dan 30 orang lainnya dilaporkan terluka dalam sebuah bentrokan yang terjadi di kota pelabuhan Lebanon, Tripoli, Sabtu antara pendukung dan penentang pemberontakan rakyat Lebanon terhadap Presiden Suriah Bashar al-Assad.

Diantara korban yang tewas adalah seorang perempuan dan putranya, yang tewas oleh roket di Kabupaten Bab et-Tebbaneh, yang kebanyakan warganya berfaham Sunni dan mendukung oposisi anti-rezim.

Bentrokan ini memang bukan kali pertama terjadi, namun korban tewas dalam bentrokan itu adalah yang tertinggi.

Tingginya jumlah kematian ini menimbulkan kekhawatiran kerusuhan Suriah benar-benar akan meluas, termasuk ke Lebanon.

sumber : Antara/Reuters/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement