Ahad 03 Jun 2012 22:13 WIB

Wow, Iran Segera Operasikan Fasilitas Ruang Angkasa

Rep: Agung Sasongko/ Red: Heri Ruslan
Ahmad Vahidi
Foto: prestv.ir
Ahmad Vahidi

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Menteri Pertahanan Iran Ahmad Vahidi mengumumkan, Sabtu (2/6) kemarin,  bahwa Iran fasilitas ruang angkasa Iran Imam Khomenei, tak lama lagi siap untuk digunakan.

"Saat ini pembangunannya sudah selesai 80 persen," kata dia seperti dikutip trend.az, Ahad (3/6).

Vahidi menegaskan kembalin fasillitas ini nantinya terbuka bagi dunia Islam yang hendak memanfaatkannya. "Dari fasilitas ini pula, bangsa Iran akan meluncurkan satelit buatan sendiri. Sebagai awalan beroperasinya fasilitas ini, satelit Tolou akan diluncurkan ke orbit dalam waktu dekat," kata dia.

Seperti diberitakan, teknologi luar angkasa Iran berkembang demikian pesat. Maret lalu, Iran meluncurkan satelit buatan lokal lain yang diberinama "Fajar" ke orbit. Pada tahun 2009, Iran meluncurkan satelit pertama hasil produk dalam negeri, Omid (Harapan), ke orbit pada 2009.

Satelit pengolahan data Omid dirancang untuk mengorbit Bumi sebanyak 15 kali setiap 24 jam dan mengirimkan data melalui dua band frekuensi dan delapan antena untuk stasiun ruang angkasa Iran.

Iran adalah salah satu dari 24 anggota pendiri Komite PBB urusan Penggunaan Antariksa secara Damai, yang didirikan pada 1959.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement