REPUBLIKA.CO.ID, Presiden Prancis, Francois Hollande saat kontak teleponnya dengan Presiden baru Mesir, Muhammad Mursi menyatakan dukungannya atas pemerintahan baru Kairo. Hollande menyebut Paris sebagai mitra yang mengharapkan terciptanya proses demokrasi di Mesir.
Hollande yang tengah berada di Brussel untuk menghadiri KTT Uni Eropa di Kamis pagi melakukan kontak telepon dengan sejawatnya dari Mesir, Muhammad Mursi. "Saat berdialog dengan Mursi saya menekankan bahwa Prancis adalah mitra Mesir dan kami mengawasi penuh proses transisi demokrasi di negara ini," ungkap Hollande.
Presiden Prancis menekankan bahwa dirinya meminta Mesir untuk tetap komitmen dengan kontrak dan perjanjiannya dengan negara lain.
Di bagian lain pernyataannya, Hollande menegaskan urgensitas perealisasian tuntutan utama rakyat Mesir termasuk kebebasan dan demokrasi oleh pemerintah baru.