Jumat 29 Jun 2012 15:06 WIB

Aung San Suu Kyi Siap Pimpin Myanmar

Hollande saat menerima Aung San Suu Kyi di Paris
Foto: AFP
Hollande saat menerima Aung San Suu Kyi di Paris

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Pemimpin Oposisi Myanmar, Aung San Suu Kyi menyatakan kesiapannya menjadi pemimpin di negara itu jika partai politiknya memenangkan pemilu legislatif pada 2015.

"Setiap pemimpin partai harus siap untuk kemungkinan ini (memerintah) jika dia benar-benar percaya pada proses demokrasi," kata Suu Kyi di sela kunjugannya ke Prancis. 

Pemimpin oposisi Myanmar 67 tahun itu tiba di Paris pada Selasa untuk melakukan kunjungan tiga hari dari 17 hari lawatannya ke sejumlah negara Eropa, guna mencari dukungan ekonomi dan politik bagi transisi demokrasi di Myanmar.

Aktivis itu bertemu dengan Menteri Luar Negeri Prancis Laurent Fabius dan tokoh utama politik Prancis serta bertemu dengan mantan Presiden Nicolas Sarkozy untuk sarapan pagi.

Perjalanan Suu Kyi itu dilakukan dua bulan setelah partainya, Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD), menang besar-besaran pemilu sela pada April, sementara Suu Kyi sendiri memenangkan kursi DPR dengan konstituen daerah Kawhmu Yangon.

Aung San Suu Kyi mendapat jaminan dari Presiden Francois Hollande bahwa Paris akan mendukung upaya perubahannya.

"Saya menegaskan bahwa Prancis akan mendukung semua pemain dalam peralihan demokratik Myanmar dan akan melakukan segala hal yang memungkinkan untuk Eropa Bersatu, sehingga upaya itu berjalan sampai akhir," kata Hollande pada jumpa pers bersama dengan Suu Kyi di istana Elysee.

sumber : Antara/Xinhua-Oana
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement