Sabtu 14 Jul 2012 06:07 WIB

Frustrasi Hadapi Iran, Kongres AS Siapkan Sanksi Baru

Kongres AS
Kongres AS

REPUBLIKA.CO.ID, Frustrasi karena tak mampu juga menjatuhkan sanksi pada Iran, kongres AS berusaha menerapkan sanksi lebih berat terhadap Iran.

Kesal dengan kegagalan upaya AS-Eropa untuk memaksa Iran mengakhiri program energi nuklir, sejumlah anggota Kongres AS berusaha untuk menerapkan satu putaran baru sanksi yang lebih tegas.

Bahkan, sejumlah anggota Kongres bertekad agar langkah legislatif baru itu bisa tuntas sebelum reses Agustus mendatang. ''Semuanya untuk memperketat sanksi ekonomi yang lebih keras terhadap Iran,'' ungkap surat kabat The Washington Post.

Seruan untuk langkah baru legislatif terhadap Iran itu terus didengungkan oleh Komite Urusan Publik Israel-Amerika (AIPAC). Mereka terus menekan Kongres AS agar mengambil langkah baru. Hal ini terlihat dari situs resmi kelompok ini dan iklan yang dilakukan oleh kelompok yang sebagian besar anggotanya adalah warga Yahudi dan pendukung kuat Israel.

sumber : Press TV
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement