Ahad 29 Jul 2012 08:23 WIB

Petinggi Bank Dunia akan Sambangi Myanmar

Bank Dunia
Bank Dunia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden Bank Dunia Regional Asia Timur dan Pasifik, Pamela Cox, akan mengunjungi Myanmar pada 30 Juli hingga 1 Agustus 2012. Kunjuannya dalam rangka untuk membuka kantor perwakilan di negara yang tengah melaksanakan reformasi itu.

Siaran pers Bank Dunia yang diterima di Jakarta, Ahad, menyebutkan Pamela Cox akan bertemu dengan pejabat senior dan mitra pembangunan Myanmar untuk mendiskusikan cara mendukung reformasi guna meningkatkan kesejahteraan rakyat Myanmar. Itu terutama penduduk miskin dan rentan.

Kunjungan itu merupakan kunjungan pertama jajaran manajemen senior Bank Dunia ke negara tersebut sejak pemerintahan Myanmar baru terbentuk dan menjalani reformasi baik di bidang ekonomi maupun politik.

Sebelumnya Wakil Presiden Bank Pembangunan Asia (ADB), Stephen Groff, berkunjung ke Myanmar pada akhir Juni 2012. Itu merupakan kunjungan perwakilan senior ADB yang pertama kali sejak reformasi digulirkan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement