Rabu 15 Aug 2012 22:58 WIB

Ayatollah Khasani: Pembantaian Rohingya Kejahatan terhadap Islam

Pengungsi etnis Rohingya di kamp pengungsi Baw Pha Du di Sittwe, Negara Bagian Rakhine, Myanmar, Rabu, (1/8).
Foto: Khin Maung Win/AP
Pengungsi etnis Rohingya di kamp pengungsi Baw Pha Du di Sittwe, Negara Bagian Rakhine, Myanmar, Rabu, (1/8).

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Imam pengganti salat Jumat di Teheran, Ayatollah Mohammad Emami Kashani,  merujuk pembantaian muslim di Myanmar sebagai kejahatan terhadap umat muslim serta melawan Islam dan gelombang kebangkitan Islam.

Dalam khutbah Jumat di Teheran dia berkata, "Kita terikat kewajiban yang, menurut wejangan Pemimpin Spiritual Revolusi Islam Ayatollah Sayyid Ali Khamenei, rakyat Iran mesti bergerak ke arah sistem kehakiman di dunia, harapan dan idealisme realistis kemanusiaan."

Saat merujuk kebangkitan Islam dan perlawanan umat Muslim di banyak negara, termasuk Bahrain, dia mengatakan mereka membunuh orang Muslim tak berdosa untuk melawan Islam, kebangkitan Islam dan Republik Islam.

Ayatollah Kashani juga berdoa untuk Suriah dengan berharap rakyat Suriah terbebas dari rencana yang disusun oleh musuh mereka, demikian laporan IRNA, Sabtu pagi.

Usai salat Jumat, ribuan warga Iran berpawai mendukung umat muslim Myanmar yang dibantai. Mereka membawa selebaran dan spanduk mengutuk pembantaian umat muslim tak berdosa di Myanmar dan menyeru berbagai organisasi internasional agar mengutuk tindakan itu.

Jamaah meneriakkan "Tuhan Maha Besar", "Hancur lah AS", serta "Hancur lah Israel", dan menyeru umat muslim bersatu melawan pembantaian orang muslim di Myanmar.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement