Rabu 22 Aug 2012 06:14 WIB

Roket Gerilyawan Afghanistan Hantam Pesawat Jenderal AS

Jet Tempur AS (ilustrasi)
Jet Tempur AS (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Sebuah roket ditembakkan di pangkalan udara Amerika Serikat di Afghanistan, Selasa pagi (21/8) merusak pesawat milik perwira militer Amerika dan melukai dua kru pemeliharaan, kata sejumlah petugas.

Dua roket gerilyawan menghantam lapangan udara Bagram dan menyebabkan kerusakan pada pesawat C-17 yang digunakan oleh Jenderal Martin Dempsey, Kepala Staf Gabungan AS, yang kemudian meninggalkan pangkalan itu menggunakan pesawat lain. Demikian dilaporkan IRNA mengutip AFP.

Pecahan roket itu menghantam pintu pesawat yang diparkir di landasan pacu, sementara dua awak pemeliharaan Amerika menderita luka ringan dalam serangan tersebut, kata juru bicara Dempsey Kolonel Dave Lapan.

Roket-roket itu tidak menimbulkan ancaman bagi keamanan Dempsey atau stafnya, yang sedang istirahat di tempat tinggal mereka pada saat kejadian, tambahnya.

Seorang juru bicara Pasukan Bantuan Keamanan Internasional (ISAF) menggambarkan serangan yang mengenai pesawat sang jenderal hanya sebagai sebuah tembakan keberuntungan. Ditambahkannya, sama sekali tidak ada indikasi bahwa ini adalah serangan yang khusus menargetkan pesawat tersebut.

sumber : IRIB/IRNA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement