Rabu 22 Aug 2012 09:32 WIB

Kim Jong-un akan Hadiri KTT Non-Blok di Iran

Rep: Gita Amanda/ Red: Hafidz Muftisany
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un saat berpidato dalam peringatan seratus tahun kelahiran kakeknya, Kim Il-Sung di Pyongyang, Ahad (15/4).
Foto: AP
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un saat berpidato dalam peringatan seratus tahun kelahiran kakeknya, Kim Il-Sung di Pyongyang, Ahad (15/4).

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN-- Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un berencana mengunjungi Iran pekan depan. Kunjungan pertama Kim ke Teheran tersebut, untuk menghadiri KTT ke 16 Gerakan Non-Blok di Teheran.

Juru bicara untuk KTT Gerakan Non-Blok di Teheran Muhammad Reza Farqoni mengatakan, Kim akan melakukan kunjungan pertamanya ke Teheran. Kunjungan tersebut merupakan kali pertama sejak

pengangkatannya sebagai pemimpin Korea Utara.

Menurut Forqani, selama ini Iran dan Korea Utara memiliki hubungan yang erat. Kunjungan oleh pemimpin Korea Utara menunjukkan kesediaan kedua negara, memperkuat interaksi.

Forqani menambahkan, sekitar 100 negara diumumkan akan menghadiri KTT Gerakan Non-Blok di Teheran. Pertemuan puncak KTT ke 16 tersebut akan diselenggarakan dari tanggal 26-31 Agustus di Teheran.

Gerakan Non-Blok merupakan sebuah organisasi internasional dengan 120 negara anggota dan 21 negara  pengamat. Gerakan ini dianggap tak resmi, karena tak diikuti negara-negara super power.

sumber : press tv
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement