Jumat 24 Aug 2012 18:48 WIB

Menlu AS Bicara dengan Menlu Irak Soal Suriah

Menteri Luar Negeri AS, Hillary Rodham Clinton.
Foto: AP
Menteri Luar Negeri AS, Hillary Rodham Clinton.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON - Menlu Amerika Serikat Hillary Clinton melakukan pembicaraan dengan Menlu Irak Hoshyar Zebari pada Kamis (24/8) untuk membahas isu-isu termasuk Suriah dan situasi politik Irak, kata juru bicara Departemen Luar Negeri Victoria Nuland.

"Mereka membahas berbagai isu-isu kepentingan bersama dalam hubungan bilateral kita, termasuk situasi politik Irak, perkembangan regional baru-baru ini, dan kepentingan kita bersama dalam mengakhiri kekerasan di Suriah," kata Nuland kepada wartawan dalam briefing di Washington.

Dia mengatakan, kedua diplomat utama itu menegaskan dalam pembicaraan per telepon bahwa kemitraan antara kedua negara adalah "sumber stabilitas penting" di kawasan itu.

Nuland juga mencatat bahwa Washington telah bekerja sama dengan Baghdad selama beberapa bulan untuk memastikan bahwa tidak ada senjata dari Iran ke Suriah yang dikirim lewat darat atau udara Irak. 

Tetapi dia menolak untuk menjelaskan detail pembicaraan antara Hillary dan Zebari mengenai hal ini.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement