Senin 24 Sep 2012 07:53 WIB

Trio Eropa Serukan Sanksi Baru untuk Iran

Fasilitas nuklir Iran
Foto: telegraph.co.uk
Fasilitas nuklir Iran

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Inggris, Prancis dan Jerman telah resmi menyerukan sanksi-sanksi baru Uni Eropa terhadap Iran. Hal tersebut berkaitan dengan program nuklirnya.

Para menteri luar negeri dari ketiga negara menulis surat kepada Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa, Catherine Ashton, pekan lalu. ''Ketiga negara Eropa itu menyerukan tindakan lebih keras saat pertikaian dengan Iran semakin tegang,'' kata seorang diplomat Eropa kepada AFP seperti dikutip Antara.

Rincian langkah-langkah baru itu masih sedang dikerjakan. Namun, para menteri luar negeri Uni Eropa akan membahas langkah itu dalam pertemuan di Brussels pada 15 Oktober.

"Adalah penting bahwa kita mempertajam sanksi," kata pejabat Barat membenarkan permintaan. "Kami pikir masih ada waktu untuk solusi politik dan solusi diplomatik. Tetapi, kita tidak bisa menerima senjata nuklir di tangan Iran.''

Ashton akan memimpin satu pertemuan di New York pada Kamis. Pertemuan akan diikuti oleh ketiga negara itu dengan ditambah Amerika Serikat, Rusia dan China. Pertemuan akan berusaha untuk menegosiasikan solusi dengan Iran.

Sekjen PBB Ban Ki-moon pada Minggu bertemu dengan Presiden Iran, Mahmud Ahmadinejad, saat berada di New York untuk menghadiri sidang Majelis Umum PBB. Program nuklir Iran akan menjadi salah satu topik utama dan kontroversi dalam sidang tersebut.

sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement