REPUBLIKA.CO.ID, ISLAMABAD--Petugas anti narkotika pemerintah Pakistan berhasil menyita 25 kg heroin bernilai ratusan ribu dolar pada Sabtu, (29/9). Rencananya, heroin itu akan diselundupkan dari kota Islamabad ke Inggris.
Badan Anti Narkoba Pakistan (ANF) mengatakan heroin tersebut disembunyikan dalam pakaian dan peralatan. Narkoba itu dipesan dan akan diselendupkan melalui kargo di Bandara Ianternasional Benazir Bhutto Islamabad.
Tiga orang seperti dikutip dari xinhua termasuk agen pemesanan kargo telah ditangkap. Sementara itu, identitas dua tersangka lainnya tidak diungkapkan. Hal ini untuk mempermudah penyelidikan guna mengetahui jaringan mereka.
Ketiganya saat ini tengah dibawa ke kantor pusat ANF untuk diinterogasi. Kasus serupa juga pernah terjadi di bandara Islamabad pada awal bulan ini. ANF pernah menyita enam kg heroin dari penumpang.