REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Salah seorang dari pegiat terkemuka antikorupsi di India meresmikan partai politik baru pada Selasa (10/2), yang bertujuan menampung kemarahan publik terhadap pemerintah korup.
Arvind Kejriwal mengatakan pembentukan partainya akan merupakan babak baru dalam perjuangan menumpas budaya korupsi dan berjanji mengajukan calon dalam pemilihan umum pada 2014.
"Partai politik kami adalah satu langkah pertama dalam arah yang benar, warga biasa akan dapat menjadi anggota parlemen," kata Kejriwal kepada AFP, setelah meluncurkan partai itu di New Delhi.
Peluncuran partai yang belum diberi nama itu diumumkan pada ulang tahun lahirnya bapak bangsa itu Mahatma Gandhi.
"Kami menarik pelajaran dari ajaran-ajaran Mahatma Gandhi. Kami bertekad akan membersihkan seluruh spektrum politik. Para kandidat kami berjanji akan bertindak jujur dan transparan dan mereka akan berjuang meraih kursi-kursi," kata Kejriwal.
Pemerintah Perdana Menteri Manmohan Sinh dilanda sejumlah tuduhan korupsi termasuk terungkapnya kasus di mana para pejabat mengantongi jutaan dolar AS ketika memenangkan tender-tender bagi perusahaan-perusahaan yang bergerak pada sektor telekom dan pertambangan batu bara.
Kejriwal, mantan karyawan sipil, merupakan salah seorang pendiri satu kelompok India Against Corruption (IAC).