Selasa 30 Oct 2012 07:06 WIB

Puluhan Wanita Dubai Sebar Pesan Perdamaian

Dubai Rose Event
Foto: al-arabiya
Dubai Rose Event

REPUBLIKA.CO.ID, -- Puluhan wanita muda di Dubai menggelar aksi damai. Aksi itu dilakukan dengan membagi-bagikan bunga mawar.

Acara ini merupakan bagian dari kampanye "The True Message or the Prophet", sebuah kampanye global yang dilakukan oleh pemuda muslim di seluruh dunia, dan dikoordinasikan melalui situs media sosial seperti Facebook dan Twitter.

Sekitar 50 relawan berpartisipasi dalam aksi yang diberi nama "Dubai Rose Event". Mereka membagikan 1.000 bunga mawar yang di tangkainya terdapat kertas kecil bertuliskan pesan perdamaian dan sopan santun yang merupakan cerminan sikap dari Nabi Muhammad.

"Acara ini merupakan reaksi positif terhadap 'Innocent od Muslim' yang mencuat bulan lalu. Pemuda muslim ingin menunjukkan pada orang-orang tentang karakter Nabi Muhammad dengan cara yang indah," ungkap Ahmad Abugosh, salah seorang panitia acara tersebut, seperti dikutip dari al-arabiya.

Abugosh mengatakan, acara yang sebelumnya digelar di Norwegia, Inggris, Jerman dan Mesir ini mendapat sambutan positif dari banyak orang.

"Orang-orang menyambut dengan senyum yang indah," paparnya.

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement