Kamis 08 Nov 2012 07:53 WIB

Gempa Kuat Guncang Kota Guatemala

Gempa bumi (ilustrasi)
Foto: www.keyt.com
Gempa bumi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KOTA GUATEMALA -- Gempa dengan kekuatan yang cukup besar mengguncang bangunan-bangunan di Kota Guatemala serta San Salvador. Gempa yang berpusat di lepas pantai Guatemala, Rabu, juga dirasakan hingga Kota Meksiko.

Petugas pemadam kebakaran mengatakan, sedikitnya delapan orang cedera ketika sebuah bangunan roboh di San Marcos, 163 kilometer sebelah baratdaya ibu kota. Namun tidak ada laporan mengenai kematian.

Pusat Peringatan Tsunami Pasifik mengatakan, tidak ada ancaman tsunami luas akibat gempa itu, yang terjadi pukul 10.35 waktu setempat (pukul 23.35 WIB).

Gempa berkekuatan 7,4 skala Richter itu mengguncang kawasan lepas pantai Pasifik negara Amerika Tengah tersebut, sekitar 24 kilometer sebelah selatan Champerico, Guatemala, di dekat perbatasan dengan Meksiko, kata Badan Gempa AS (USGS).

Seorang saksi Reuters di Kota Guatemala mengatakan, sejumlah warga di beberapa daerah ibu kota diungsikan, dan petugas pemadam kebakaran serta penyelamat bersiaga.

"Itu sungguh-sungguh gempa besar, saya merasa sangat mual," kata sekretaris Vanessa Castillo (32), yang diungsikan dari kantornya di lantai 10 di Kota Guatemala.

Wali Kota Marcelo Ebrard mengatakan, gempa itu sangat dirasakan di kota berpenduduk 20 juta jiwa itu.

"Ada evakuasi di beberapa bagian kota itu," katanya di Twitter.

sumber : Antara/Reuters

Dapat mengunjungi Baitullah merupakan sebuah kebahagiaan bagi setiap Umat Muslim. Dalam satu tahun terakhir, berapa kali Sobat Republika melaksanakan Umroh?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement