Selasa 27 Nov 2012 20:50 WIB

Demi Palestina, Hamas Dukung Abbas di PBB

Rep: Afriza Hanifa/ Red: Karta Raharja Ucu
Presiden Palestina Mahmoud Abbas berpidato di hadapan Sidang Umum PBB, Kamis (27/9)
Foto: AP Photo
Presiden Palestina Mahmoud Abbas berpidato di hadapan Sidang Umum PBB, Kamis (27/9)

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Perdana Menteri Hamas di Jalur Gaza, Ismail Haniyah tak menapik pihaknya mendukung langkah Presiden Otoritas Palestina, Mahmoud Abbas, yang sedang berjuang meningkatkan status Palestina di PBB.

Hamas mengatakan selalu mendukung segala upaya kebaikan rakyat Palestina. "Hamas mendukung setiap langkah diplomatik yang akan mendapatkan suatu hal lebih bagi rakyat Palestina. Tapi kita mengatakan, itu sangat penting untuk visi nasional dalam mendukung perlawanan dan hak rakyat Palestina," ujar Juru Bicara Hamas di Gaza, Sami Abu Zuhri.

Hamas mendukung usulan Abbas dari otoritas Palestina di Tepi Barat. Pemimpin Hamas di pengungsian, Khaled Meshal menyatakan dukungan kepada Abbas guna mendapat status baru di PBB.

"Khaled Meshaal mengadakan pembicaraan melalui telepon dengan Presiden Palestina Mahmud Abbas, ia menegaskan Hamas menyambut langkah usulan ke PBB untuk status baru Palestina," ujar pernyataan dari Hamas seperti dikutip dari DailyBeast dari AFP, Senin (26/11).

sumber : Reuters/AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement