Rabu 28 Nov 2012 08:13 WIB

Jepang Siap Luncurkan Satelit Radar

Bendera Jepang
Foto: techgenie.com
Bendera Jepang

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Badan antariksa nasional Jepang JAXA dan Mitsubishi Heavy Industries Ltd akan meluncurkan roket H-2A dengan satelit radar intelijen pada awal tahun depan, kata kantor berita Kyodo Selasa.

Peluncuran dijadwalkan pada 27 Januari 2013. Satelit ini akan menjadi satelit Jepang kedua yang dapat mengambil gambar dengan jelas benda sekecil satu meter.

Satelit juga akan dapat melakukan tugasnya di malam hari dan terlepas dari kondisi cuaca. Jepang saat ini tergantung pada roket H-2A dan M-5 untuk meluncurkan roket ruang angkasa tersebut.

Peluncuran sebelumnya roket H-2A dilakukan pada 18 Mei untuk mengorbitkan empat satelit.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement