Ahad 02 Dec 2012 00:57 WIB

Pemimpin Taliban Dilaporkan Tewas dalam Satu Serangan AS

pesawat tak berawak AS lencarkan serangan di pakistan
Foto: mitly
pesawat tak berawak AS lencarkan serangan di pakistan

REPUBLIKA.CO.ID, PESHAWAR, PAKISTAN -- Dua peluru kendali yang ditembakkan satu pesawat tak berawak AS ke lapangan terbuka di daerah sabuk suku Pakistan baratlaut, Sabtu, menewaskan seorang gerilyawan.

Daerah itu adalah kubu pertahanan dari panglima perang Pakistan Mullah Nazir, kata para pejabat yang terluka dalam serangan bunuh diri di kota utama Kabupaten Wana, Kamis.

"Korban diduga komandan utama kelompok Taliban jaringan Al-Qaida, tetapi identitasnya masih belum diketahui pasti," kata seorang pejabat keamanan.

Pejabat lain mengkonfirmasi serangan itu dan mengatakan bahwa pria yang tewas adalah seorang agen penting.

"Kami menduga bahwa gerilyawan yang tewas adalah orang asing dan seorang komandan kunci. Namun, identitas dan negara asal tidak segera jelas, katanya.

Mayoritas pesawat tak berawak AS menyerang sasaran gerilyawan di kabupaten tetangga Waziristan Utara itu.

Serangan menggunakan pesawat tak berawak mendapat tentangan di Pakistan. Pemerintah mengecam serangan itu mengancam kedaulatan Pakistan. Namun para pejabat AS menyatakan hal tersebut adalah upaya penting dalam menghadapi terorisme.

sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement